PS Malaka Gelar Uji Coba Terakhir Sebelum Bertolak Ke ETMC Lembata

oleh -1,019 views

Malaka, Sakunar — Pembukaan turnamen El Tari Memorial Cup, Liga 3 Zona NTT bakal digelar 09 September 2022. Keberangkatan Tim PS Malaka ke Turnamen tersebut pun tinggal menghitung hari. Walau demikian, Pelatih Kepala, Adrianus Bria Seran, SH bersama tim masih sempat menggelar satu laga uji coba.

Laga uji coba digelar di Lapangan Umum Betun, Sabtu (03/09/2022), mulai Pukul 18: 45 Wita. Dalam laga tersebut, kematangan tim berjuluk Manu Meo dijajal para seniornya, Legend PS Malaka All Star.

Sebelum laga uji coba dimulai, Pelatih Kepala Ps Malaka, Adrianus Bria Seran mengatakan, yang dicari dalam pertandingan malam ini bukan kemenangan. Tetapi dirinya berkeinginan menjadikan laga malam ini sebagai ajang untuk menempah mental, sekaligus mengevaluasi kematangan tim.

Baca Juga:  Bomber PS 'Manu Meo' Malaka, Yoko Jehaman Dikontrak FC Porto Taibesse

Karena alasan tersebut, Adrianus dan tim pelatih menurunkan semua pemain dalam laga uji coba malam hari ini. Adrianus berharap, anak-anak asuhnya tetap menunjukkan kemampuan terbaiknya, sambil tetap menjaga stamina dan fisik agar tidak cidera.

Pantauan Sakunar, dalam laga uji coba ini, Manu Meo Malaka mampu menunjukkan skil dan kerja sama yang baik. Karenanya, Andro Bere Asan dan kawan-kawan mampu menguasai jalannya pertandingan. Yoko Jehaman dan kawan-kawan mampu mengakhiri laga uji coba tersebut dengan skor mencolok 5-0.

Baca Juga:  Dua "Palang Pintu" PS Malaka Dipastikan Kembali Bela NTT Di PON XX Papua

Laga uji coba sang juara bertahan tersebut disaksikan ratusan pasang mata warga Malaka.*(JoGer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.