Scroll untuk baca artikel
Olahraga

Pembagian Group ETMC 2022 Lembata, Juara Bertahan Di Grup A

1486
×

Pembagian Group ETMC 2022 Lembata, Juara Bertahan Di Grup A

Sebarkan artikel ini

Lewoleba, Sakunar — Sebanyak 24 tim telah hadir di Lewoleba, Kabupaten Lembata untuk mengikuti turnamen sepak bola El Tari Memorial Cup (ETMC) 2022. Turnamen ini juga sekaligus menjadi ajang Liga 3 PSSI zona Nusa Tenggara Timur. 

Turnamen ETMC XXXI ini bakal mulai dihelat pada Jumat (09/09/2022). 24 tim tersebut dibagi ke dalam 6 grup.

Grup A dihuni juara bertahan, PS ‘Manu Meo’ Malaka, Persematim Manggarai Timur, Perseftim Flores Timur, dan Persami Maumere.

Baca Juga:  Askab Matim 'Telanjangi' Sikap Suporter Dan Pemain Perseftim, Asprov Belum Bersikap? Tim Lain Auto Waspada!

Grup B dihuni Bintang Timur Atanbua, tuan rumah Persebata Lembata, Perserond Rote Ndao, dan Platina FC.

Grup C dihuni Persiteng Sumba Tengah, Perss Soe, Putera Oesao FC dan Nirwana 04 Nagekeo FC.

Grup D dihuni Persab Belu, Persarai Sabu Raijua, Persewa Waingapu, dan PSKN Kefamenanu.

Grup E dihuni PSKK Kota Kupang, Perse Ende, Persim Manggarai dan PSK Kabupaten Kupang.

Baca Juga:  Catat: ETMC Tahun 2023 Di Rote Ndao Dua Bulan Lagi

Grup F dihuni Cristal FC, PSN Ngadha, Persena Nagekeo, dan Persada Sumba Barat Daya.

Pertandingan perdana usai seremonial pembukaan Jumat (09/09) besok mempertemukan juara bertahan, Laskar Manu Meo Malaka versus Persematim Manggarai Timur. Keduanya mrnghuni Grup A.*(JoGer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *