Fajar Timur Haitimuk ‘Sekaf’ SMKN Kobalima Di Grup H Liga Pelajar Indonesia

oleh -1,879 views

Malaka, Sakunar — Pertandingan lanjutan fase grup Liga Pelajar Indonesia tingkat Kabupaten Malaka di Lapangan Haitimuk, Rabu (08/06/2022) menghadirkan Partai SMA Fajar Timur Haitimuk versus SMK Negeri Kobalima di Grup H. Dalam laga ini, Tim Kesebelasan Fajar Timur Haitimuk berhasil menaklukkan SMKN Kobalima dengan skor 3-0.

Kesebelasan Fajar Timur Haitimuk membuka kemenangan melalui sebuah gol cepat. Gol tersebut memanfaatkan kelengahan penjaga gawang Kobalima, yang memutuskan untuk keluar dari sarang guna menjemput bola. Melihat sang kiper meninggalkan gawang, salah satu pemain Fajar Timur mencungkil bola yang berasal dari sebuah umpan lambung ke kotak 16 gawang Kobalima. Bola pun bersarang manis di gawang. Kedudukan 1-0.

Ketinggalan 0-1, permainan anak-anak SMKN Koba Lima menjadi kacau. Tak lama berselang, penjaga gawang Kobalima kembali melakukan kesalahan. Kelalaian penjaga gawang ini dimanfaatkan dengan baik oleh barisan penggedor Fajar Timur untuk menambah pundi-pundi gol.

Baca Juga:  Liga Pelajar Indonesia; SMAN 1 Malbar Dan SMAN Webriamata Pesta Gol

Unggul 2-0, para pemain Fajar Timur kesetanan. Sebuah gol cantik berhasil diciptakan melalui tiki-taka indah. Sayangnya, wasit yang memimpin pertandingan membatalkan gol tersebut karena pemain Fajar Timur terkena jebakan offside.

Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Kesebelasan Fajar Timir Haitimuk bertahan hingga turun minum.

Babak kedua, anak-anak SMKN Kobalima berusaha bangkit. Memainkan bola-bola panjang, anak-anak Kobalima mampu unggul dalam penguasaan bola. Sementara stamina anak-anak Fajar Timur mulai kelihatan menurun. Bola nyaris dikurung setengah lapangan oleh anak-anak Kobalima. Walau demikian, satu dua serangan balik masih mengagetkan barisan belakang Kobalima.

Baca Juga:  Tim Sepak Bola SMA Fajar Timur Haitimuk Malaka Juara 2 Faperta Cup 2022

Anak-anak Fajar Timur kembali menemukan rohnya dengan masuknya beberapa pemain pengganti. Serangan balik menjadi intens dan berhasil merobek gawang Kobalima. Beruntung, gol tersebut pun batal lantaran jebakan offside.

Namun, beberapa menit berselang, teriakan suporter Fajar Timur Haitimuk kembali pecah. Gol ke-3 Fajar tetcipta usai salah satu pemain menabrak bola yang tidak dapat dijangkau penjaga gawang SMKN Kobalima.

Baca Juga:  Bria Seran Ungkap Mimpi Besar SMA Fajar Timur Haitimuk Di Final Faperta Cup 2022 Sore Ini

Gol ketiga Fajar Timur ini sekaligus menjadi gol terakhir dalam pertandingan ini. Dimana, SMA Fajar Timur Haitimuk berhasif ‘Sekaf’ SMKN Kobalima dengan 3 gol tanpa balas.*(Jo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.