KONTAS Malaka Terbentuk, Ini Struktur Kepengurusannya

oleh -1,968 views

Malaka, Sakunar — Para pegiat jurnalistik di Kabupaten Malaka membentuk sebuah komunitas yang diberi nama Komunitas Wartawan Perbatasan (Kontas) Malaka. Komunitas para wartawan yang berkarya di tapal batas RI-RDTL tersebut dibentuk pada Kamis malam (04/10/2021).

Pembentukan tersebut dihadiri 14 wartawan dan ditandai rapat yang dipimpin bersama Tim 5 sekaligus pemilihan kepengurusan perdana komunitas tersebut.

Dalam pemilihan kepengurusan tersebut, Pimpinan Redaksi TimorLine.com, Ciryakus Kiik terpilih secara aklamasi sebagai Ketua KONTAS Malaka periode pertama. Sementara, Pimpinan Redaksi Sakunar.com, Yohanes Germanus Seran terpilih menjadi wakil ketua. Sedangkan posisi sekretaris ditempati wartawan Pelopor9.com, Yohanes Berkhmans Nahak. Sedangkan Pimpinan Redaksi LibasMalaka.com menempati posisi bendahara.

Baca Juga:  Timur Timor Dan Timur Flores Lawan Kekerasan Terhadap Wartawan

Ketua Tim 5, Aloysius Gonsaga Bria, ketika menyerahkan notulen rapat kepada pengurus terpilih mengatakan, dengan terbentuknya kepengurusan tersebut maka tugas tim selesai.

“Dengan ini tugas Tim 5 selesai dan kami serahkan segala sesuatunya kepada mandataris”, ujarnya.

Sementara, Ketua terpilih, Ciryakus Kiik mengungkapkan, KONTAS adalah wadah yang sudah lama dicita-citakan sebagai pemersatu para pekerja pers di Kabupaten Malah. Dirinya berharap, wadah tersebut benar-benar berjalan sesuaiĀ  tujuan pembentukannya.

Baca Juga:  Cinta Profesi Jurnalistik, Pemred TimorLine Tolak Jadi Tekoda Pemda Malaka

Selanjutnya, kata dia, kepenngurusan akan duduk bersama untuk membahas AD/ART komunitas dan memperkenalkan komunitas kepada publik, termasuk kepada otoriitas wilayah setempat.

Dirinya berharap, agenda-agenda tersebut mendapat dukungan dari semua anggota komunitas sehingga dapat diselesaikan dengan baik. Sebab, dalam komunitas, semua anggota memiliki tempat dan tanggung jawab yang sama.

“Kami ucapkan limpah terimakasih kepada rekan-rekan yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami untuk memimpin komunitas ini. Ini tidak berarti kami lebih hebat dari teman-teman, tetapi bahwa dalam komunitas ada struktur dimana harus ada yang duduk dalam struktur tersebut”, ujar Kiik.

Baca Juga:  Menciptakan Pers Indonesia Yang Profesional

Dalam struktur kepengurusan KONTAS Malaka yang baru dibentuk, terpilih juga Bonifasius Atolan, Ferdy Hayong dan Fery sebagai Dewan Pembina.*(BuSer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.