Scroll untuk baca artikel
Pilkada

Penduduk NTT Tahun 2024 Mencapai 5,6 Juta, Tertinggi Di Kabupaten Ini

231
×

Penduduk NTT Tahun 2024 Mencapai 5,6 Juta, Tertinggi Di Kabupaten Ini

Sebarkan artikel ini

KUPANG, Sakunar — Jumlah penduduk Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Tahun 2024 mencapai angka 5.656.039 atau 5,6 juta jiwa. Angka ini mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan tahun 2023, dimana jumlah penduduk pada tahun tersebut adalah 5.569.068 atau 5,5 Juta jiwa.

Demikian data yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi NTT melalui laman resminya, ntt.bps.go.id, sebagaimana dikutip sakunar.com, Senin (16/12/2024).

Menurut data tersebut, sebanyak 5,6 Juta penduduk NTT pada tahun 2024 tersebut tersebar di 22 kabupaten/ kota, dengan rincian persebarannya, sebagai berikut:

  1. Kota Kupang: 474.801
  2. Kabupaten Kupang: 380.212
  3. Kabupaten Sumba Barat: 155.013
  4. Kabupaten Sumba Timur: 259.261
  5. Kabupaten TTS: 481.281
  6. Kabupaten TTU: 275.439
  7. Kabupaten Belu: 235.709
  8. Kabupaten Alor: 225.020
  9. Kabupaten Lembata:143.345
  10. Kabupaten Flores Timur: 292.523
  11. Kabupaten Sikka: 340.327
  12. Kabupaten Ende: 281.371
  13. Kabupaten Ngada: 174.088
  14. Kabupaten Manggarai: 334.464
  15. Kabupaten Rote Ndao: 152.950
  16. Kabupaten Manggarai Barat: 276.284
  17. Kabupaten Sumba Tengah: 92.354
  18. Kabupaten Sumba Barat Daya: 328.771
  19. Kabupaten Nagekeo: 168.355
  20. Kabupaten Manggarai Timur: 296.174
  21. Kabupaten Sabu Raijua: 94.797
  22. Kabupaten Malaka: 193.510

Dari data pesebaran penduduk tersebut di atas diketahui, kabupaten dengan jumlah penduduk terpadat di NTT adalah Kabupaten TTS, dengan jumlah penduduk 481.281 jiwa.

Sedangkan Kota Kupang berada di posisi ke dua penduduk terpadat di NTT, yakni sebanyak 474.801 jiwa.

Sementara, 2 daerah dengan jumlah penduduk terkecil di Provinsi NTT, masing-masing adalah Kabupaten Sumba Tengah, yakni 92.354 jiwa dan Kabupaten Sabu Raijua, yakni 94.797 jiwa.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *