Gerindra Malaka Salurkan 1000 Liter Minyak Tanah Untuk Korban Banjir Benenai Di Malaka Barat

oleh -664 views

BETUN, Sakunar — DPC Partai Gerindra Kabupaten Malaka menyalurkan bantuan kepada korban banjir Benenai, 11 Maret 2024 di 3 desa terdampak di Kecamatan Malaka Barat.

Bantuan berupa minyak tanah tersebut disalurkan DPC Partai Gerindra kepada korban banjir di Desa Fafoe, Desa Sikun dan Desa Oanmane pada Kamis pagi (14/03/2024).

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Malaka, Benny Chandradinatta, ditemui sakunar.com di lokasi mengatakan, bantuan yang disalurkan pagi ini berupa 1000 liter minyak tanah.

Baca Juga:  Kades Terpilih Di Malaka Urunan Biaya Pelantikan, Begini Penjelasan Kadis PMD

“Kita dari DPC Partai Gerindra siaplam 1000 liter minyak tanah untuk kita salurkan pagi ini di 3 desa,” ujar Benny, yang juga Anggota DPRD Kabupaten Malaka ini.

“Penyalurannya, 400 liter di Desa Fafoe, kemudian 400 liter lagi untuk Desa Sikun dan 200 liter untuk Desa Oanmane. Kenapa Desa Oanmane lebih sedikit? Karena kita sesuaikan dengan kebutuhan, di Desa Oanmane sendiri, beberapa hari lalu sudah ada distribusi oleh pihak lain,” lanjut Anggota DPRD Provinsi NTT terpilih ini.

Baca Juga:  Bupati Malaka: Bank NTT Rugi 360 Miliyar Gegara Pending Pelayanan Kantor Kas Weoe

Masyarakat korban banjir Benenai menyambut baik uluran tangan dari DPC Partai Gerindra ini.

Benediktus Seran, warga Desa Fafoe misalnya, sangat mengapresiasi bantuan minyak tanah dari DPC Partai Gerindra ini.

“Salah satu kesulitan kami kalau banjir begini adalah tidak ada kayu api untuk masak. Karena itu kami sangat berterimakasih kepada bapak Benny dan jajaran yang sudah mau bantu kami,” ujar Benediktus.

Baca Juga:  Dump Truc Bawa Warga Malaka Terbalik Di TTS, 4 Orang Meninggal Dan 26 Cidera

Catatan Redaksi, selain bantuan 1000 liter minyak tanah ini, Benny Chandra pernah menyalurkan 200 dus air minum dalam kemasan pada saat banjir, Senin 11 Maret 2024.*****

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.