Malaka, Sakunar — Sekelompok anak muda yang menamakan diri Milenials Malaka Hijau melakukan penanaman anakan pohon di DAS Benenai, Minggu (12/12/2021). Gerakan penanaman anakan pohon tersebut telah dimulai minggu sebelumnya dan akan terus dilanjutkan.
Penanaman berbagai jenis pohon tersebut dipimpin langsung koordinator Milenials Malaka Hijau, Ignasius Roy Tei Seran. Kegiatan pada Minggu sore ini melibatkan pula Pemerintah Desa Haitimuk, staf Dinas Kehutanan dan Komunitas Wartawan (KONTAS) Malaka.
Koordinator Aksi, Ignasius Roy Tei Seran mengatakan, kegiatan tersebut berjalan karena dukungan dari para donatur pencinta lingkungan dari berbagai daerah, bahkan dari luar negeri. Karenanya, pihaknya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah mengulurkan tangan untuk membantu.
Roy Tei Seran menambahkan, Milenials Malaka Hijau juga sangat berterimakasih kepada Balai Sungai yang sudah menyediakan anakan pohon untuk ditanam. Berbagai anakan pohon tersebut antara lain bambu dan jambu air.
Penjabat Kepala Desa Haitimuk, Agustinus Bria, dalam kesempatan yang sama mengapresiasi semangat kaum Milenials Malaka Hijau untuk menghijaukan DAS Benenai. Menurut dia, gerakan ini patut diteladani sebagai wujud cinta lingkungan dan cinta bumi.
“Kegiatan ini sangat positif dan kami pemerintah desa sangat mendukung. Kami juga sangat berterimakasih karena Milenials Malaka mau melakukan kegiatan positif ini di wilayah Desa Haitimuk”, ujar Agustinus.
Selain Milenials Malaka, kegiatan dihadiri Penjabat Kepala Desa Haitimuk, Agustinus Bria dan Sekretaris Desa serta perangkat desa. Sedangkan dari KONTAS Malaka hadir Wakil Ketua, Yohanes Germanus Seran dan Sekretaris, Yohanes Berkmans Nahak dan anggota.
Diketaui kegiatan penanaman anakan pohon sore ini menyisir wilayah pinggiran sekitar Jembatan Benenai ke arah hulu. Minggu sebelumnya, kegiatan yang sama menyisir wilayah hilir jembatan.*(JoGer)